Handphone

Cara Flash Asus Zenfone 5 T00F menggunakan SP Flash Tool

Cara Flash Asus Zenfone 5 T00F Menggunakan SP Flash Tool lagi kamu cari? Kalo jawabannya iya, silahkan simak pada artikel kali ini karena admin bakal membagikan tutorial untuk install ulang firmware atau flashing HP ASUS Zenfone 5 T00F.

HP Smartphone Asus Zenfone 5 T00F ini rilis tahun 2018, Karna harganya yang sangat terjangkau. Smartphone ini banyak di minati para kalangan pengguna Smartphone Android.

Cara Flash Asus Zenfone 5 T00F
Source: bukalapak.com

Seperti yang telah kita ketahui, kerusakan pada HP Smartphone itu bisa saja terjadi sekalipun di HP yang baru. Ada dua kemungkinan kerusakan di HP, yaitu kerusakan pada Hardware atau Software.

Mungkin kamu pernah mengalami yang namanya lupa pola / Password, bootloop, hang, mati total / hardbrick, di HP Smartphone Asus Zenfone 5 yang bagi kamu ini adalah masalah yang sangat besar. Padahal sebenarnya masalah wajar yang juga sering terjadi di HP Smartphone lainnya.

Selain melakukan reset ke pengaturan pabrik, cara mengembalikan performa dan kinerja HP Smartphone Asus Zenfone 5 T00F seperti semula adalah dengan melakukan Flashing. Flashing merupakan proses yang akan menghapus semua data yang ada di dalam Smartphone kamu. Jika Smartphone masih bisa menyala sebaiknya kamu melakukan backup data terlebih dahulu sebelum melakukan Flasing.

Cara Flash Asus Zenfone 5 (T00F) ini membutuhkan bantuan PC/Laptop untuk bisa menjalankanya, karena di sini kita akan menggunakan Software Sp FlashTool.

Baca juga: Cara Flash Asus Zenfone GO Z00VD ZC500TG

Sebelum kamu melakukan Flashing, kamu terlebih dahulu perlu menyiapkan bahan-bahan untuk Flash dulu sebagai berikut:

Bahan-Bahan Flash Asus Zenfone 5 T00F

  1. Download ABD Fastboot Tool
  2. Download Asus Flashtool
  3. Download Driver Intel Asus
  4. Menyiapkan kabel USB
  5. Sebaiknya baterai ponsel minimal 70%, bertujuan untuk menghindari gagal Flashing akibat kehabisan daya
  6. Menyiapkan PC/Laptop dengan sistem operasi Windows

Kamu bisa mendapatkan bahan-bahan yang perlu didownload di atas ataupun Firmware ASUS nya dengan mencari lewat pencarian di Google.

Firmware Asus Zenfone 5 (T00F)

Berotak.com sarankan agar memilih SKU yang sama dengan jenis Smartphone yang kamu gunakan (CN, TW, WW atau CHT) seperti yang ada di bawah ini.

  1. Android Lollipop_UL-ASUS_T00F-WW-3.24.40.87-user.zip
  2. Android Kitkat_UL-ASUS_T00F-WW-2.22.40.540-user.zip
  3. Android Kitkat_UL-ASUS_T00F-CN-2.22.40.540-user.zip
  4. Android Lollipop_UL-ASUS_T00F-WW-3.24.40.87-user.zip
  5. Android Lollipop_UL-ASUS_T00F-TW-3.24.40.87-user.zip
  6. Android Lollipop_UL-ASUS_T00F-CN-3.24.40.87-user.zip

Firmware Khusus Asus Flashtool

Pilih salah satu Firmware yang sesuai dengan versi android HP kamu:

  1. WW_A500CG_2.22.40.54_20151120_16_user.raw
  2. A500CG _1.17.40.16_20140811_0963-user-fastboot-user.raw
  3. WW_A500CG_3.23.40.60_20150630.raw

Cara mengetahui SKU dan Versi OS ASUS Zenfone 5 (T00F)

Silahkan kamu masuk ke menu Recovery Mode, nantinya akan terlihat SKU dan versi Operation Sistem yang di gunakan oleh Asus Zenfone 5 (T00F) kamu.

Jika semua bahan-bahan di atas sudah kamu download secara keseluruhan dengan mencarinya lewat pencarian di Google, maka kamu bisa mengikuti langkah – langkah Flash Asus Zenfone 5 T00F menggunakan ADB Fastboot berikut ini:

  • Pertama, silahkan Non-aktifkan Smartphone kamu.
  • Selanjutnya Install USB Driver Asus yang telah kamu Download tadi.
  • Kemudian masuk ke menu Fastboot Asus dengan cara menekan tombol power + volume bawah secara bersamaan.
  • Selanjutnya, buka aplikasi Asus Flash Tool. Caranya, klik kanan dan pilih Run as administrator.
  • Kemudian sambungkan smartphone Asus Zenfone 5 (T00F) kamu ke PC/Laptop menggunakan kabel USB.
  • Ketika Smartphone ASUS Zenfone 5 (T00F) kamu sudah terhubung, secara otomatis Flashtool akan mendeteksi Asus Zenfone 5 (T00F).
  • Selanjutnya, klik browse untuk memasukkan Firmware yang telah kamu Ekstrak tadi.
  • Kemudian klik tombol Start untuk memulai proses Flashing Asus Zenfone 5 (T00F), Tunggu hingga proses selesai.
  • Tunggu proses booting berjalan, Saat proses reboot, akan memerlukan waktu antara 5-10 menit.

Nah, demikian artikel mengenai tutorial bagaimana Cara Flash Asus Zenfone 5 T00F Menggunakan SP Flash Tool untuk mengatasi HP ASUS yang mengalami hang, error, bootloop, mati total / hardbrick ataupun lemot.

Semoga saja artikel yang singkat dan sederhana ini bisa membantu kalian yang membutuhkannya, jika ada yang ingin ditanyakan atau disampaikan silahkan tulis aja di kolom komentar bawah ya. Terima kasih.

Baca juga: Cara Flash Asus Zenfone 4 Menggunakan SD Card & PC.

Sumber artikel dari sini: TeknoHive.com

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Related Articles

Back to top button