Handphone

10 HP Gaming Terbaik dengan Skor Antutu Tertinggi

Niat mau beli handphone gaming dengan performa terbaik? Simak rekomendasi 10 handphone atau HP gaming terbaik dengan skor Antutu tertinggi yang cocok untuk game berat.

Berbicara mengenai HP Gaming, tentu performa dari sebuah handpone menjadi acuan utamanya. Dan jika berbicara mengenai performa sebuah handphone, Antutu Benchmark tentunya menjadi salah satu acuan yang paling banyak digunakan saat ini.

Lantas, kira-kira handphone apa saja yang memiliki performa yang tinggi berdasarkan hasil skor Antutu Benchmark? Berikut adalah 10 handphone gaming terbaik dengan skor Antutu tertinggi yang dilansir dari situs Ponselio.com yang merupakan HP yang cocok untuk game berat.

Rekomendasi HP Gaming Terbaik versi Antutu Benchmark

1. Oppo Find X2 Pro

Oppo Find X2 Pro adalah HP Gaming Terbaik versi Antutu Benchmark
source: lifestyle.kontan.co.id

Di urutan pertama terdapat OPPO Find X2 Pro dengan skor 609045. Hasil skor Antutu yang tinggi ini tidak mengherankan mengingat Smartphone ini memang mengusung spesifikasi hardware yang jempolan.

Oppo Find X2 Pro hadir dengan chipset Snapdragon 865, layar 6.7 inci dengan resolusi QHD+ dan refresh rate mencapai 120Hz serta Baterai berkapasitas 4200 mAh.

Untuk bisa memiliki smartphone ini, Kamu harus mengeluarkan budget sebesar Rp 14.999.000.

2. OnePlus 8 Pro

OnePlus 8 Pro termasuk salah satu HP Gaming Terbaik
source: tekno.kompas.com

Di urutan kedua terdapat OnePlus 8 Pro dengan skor 597053. Smartphone ini memiliki spesifikasi yang terbilang tidak jauh berbeda dengan Oppo Find X2 Pro yang ada di urutan pertama. Yakni sama-sama mengusung chipset Snapdragon 865 dan layar dengan refresh rate 120Hz.

Yang membedakan OnePlus 8 Pro dengan Oppo Find X2 Pro mungkin hanya terletak pada ukuran layar yang lebih besar yakni 6.78 inci dan baterai dengan kapasitas yang lebih besar juga, yakni 4510 mAh.

Harga yang dibanderolkan untuk smartphone ini ada di kisaran harga Rp 13 jutaan untuk varian memori internal 128GB dan Rp 14 jutaan untuk varian 256GB.

3. Redmi K30 Pro

HP Gaming Terbaik salah satunya Redmi K30 Pro
source: inet.detik.com

Di urutan ketiga terdapat Redmi K30 Pro dengan skor 587493. Sama dengan 2 smartphone sebelumnya, Redmi K30 Pro juga mengusung chipset Snapdragon 865. Spesifikasi lain yang ditanamkan di smartphone ini antara lain layar Amoled berukuran 6.67 inci dengan resolusi FHD+ dan baterai berkapasitas 4.700 mAh.

Tertarik untuk memiliki Redmi K30 Pro? Kamu perlu menyiapkan budget sebesar Rp 11.390.000 untuk bisa memiliki smartphone dari Redmi ini.

4. Xiaomi Mi 10 Pro

Xiaomi Mi 10 Pro termasuk HP Gaming terbaik
source: GSMArena.com

Di urutan keempat terdapat Xiaomi Mi 10 Pro dengan skor 584652. Smartphone flagship terbaru dari Xiaomi ini mengusung chipset Snapdragon 865, layar Amoled berukuran 6.67 inci dengan refresh rate 90Hz dan baterai berkapasitas 4500 mAh.

Secara resmi, Xiaomi belum merilis Mi 10 Pro ini untuk pasar Indonesia, namun ada beberapa toko di marketplace yang menjual smartphone ini di kisaran harga 14 jutaan.

5. Vivo iQOO 3

Vivo iQOO 3 sebagai salah satu HP gaming terbaik
source: GSMArena.com

Selanjutnya ada Vivo iQOO 3 yang menjadi smartphone tercepat versi Antutu Benchmark dengan skor 580530. Vivo iQOO 3 mengusung chipset yang sama dengan smartphone-smartphone sebelumnya, yakni Snapdragon 865. Vivo iQOO 3 juga sudah mengusung layar Amoled berukuran 6.44 inci dengan resolusi HDR10+.

Sayangnya, smartphone ini masuk pasar Indonesia sehingga belum ada informasi yang valid mengenai harga jual smartphone ini di Indonesia.

6. OnePlus 8

HP Gaming yang bisa untuk game berat salah satunya OnePlus 8
source: androidauthority.com

Setelah OnePlus 8 Pro, kini giliran sang adik yakni OnePlus 8 yang masuk di urutan ke-6 dengan skor 576086. OnePlus Pro hadir dengan chipset Snapdragon 865, layar Amoled berukuran 6.55 inci dengan refresh rate 90Hz. Baterai yang disematkan di handphone ini memiliki kapasitas sebesar 4300 mAh.

Perihal banderol harganya, handphone ini bisa Kamu miliki dengan harga Rp 9 jutaan.

7. Poco F2 Pro

HP game terbaik untuk main game berat salah satunya Poco F2 Pro
source: solopos.com

Smartphone dari Xiaomi ini menjadi salah satu smartphone dengan performa yang mumpuni. Kombinasi chipset Snapdragon 865, layar Super Amoled berukuran 6.67 inci dan baterai berkapasitas 4700 mAh membuat smartphone ini mampu mengahasilkan skor Antutu sebesar 572967.

8. Xiaomi Mi 10

Xiaomi Mi 10 menjadi salah satu HP Gaming terbaik
source: liputan6.com

Tak mengherankan jika flagship terbaru dari Xiaomi ini masuk ke jajaran 10 besar smartphone dengan skor Antutu tertinggi mengingat spesifikasi yang ditawarkan memang memukau.

Hadir dengan chipset Snapdragon 865, layar Super Amoled berukuran 6.67 inci dengan refresh rate 90Hz dan Baterai berkapasitas 4780 mAh membuat smartphone ini mampu menghasilkan skor Antutu sebesar 568646.

Untuk bisa memiliki Mi 10, Kamu perlu mengeluarkan uang sebesar Rp 9 jutaan.

9. Samsung Galaxy S20 Ultra

HP gaming terbaik untuk dibeli salah satunya Samsung Galaxy S20 Ultra
source: jakmall.com

Tak mau kalah dengan brand lain, Samsung masuk ke urutan ke-9 dengan Galaxy S20 Ultra. Flagship terbaru dari Samsung ini hadir dengan 2 pilihan chipset, yakni Exynos 990 dan Snapdragon 865. Chipset ini sendiri mampu menghasilkan skor Antutu sebesar 516823.

Salah satu keunggulan dari Samsung Galaxy S20 Ultra adalah layar Dynamic AMOLED 2X capacitive touchscreen berukuran 6.9 inci yang tentunya membuat smartphone ini akan sangat nyaman untuk bermain game.

Untuk bisa memiliki smartphone dengan kapasitas baterai 5000 mAh ini, Kamu perlu mengeluarkan uang sebesar Rp 19 jutaan.

10. iPhone 11 Pro Max

iPhone 11 Pro Max menjadi salah satu HP gaming terbaik untuk dibeli
source: semarangku.pikiran-rakyat.com

Tak mengherankan jika produk dari Apple masuk ke jajaran 10 besar. Meskipun tidak berada di urutan atas, kita tentu sepakat jika produk Apple akan selalu menjadi primadona.

Smartphone yang dibanderol dengan harga mulai dari 18 jutaan ini memiliki skor Antutu sebesar 516681 berkat dukungan chipset Apple A13 Bionic. Spesifikasi lain yang tertanam di smartphone ini antara lain layar Super Retina XDR OLED berukuran 6.5 inci dan baterai berkapasitas 3969 mAh.

Nah, demikian rekomendasi HP Gaming Terbaik dengan Skor Antutu Tertinggi yang bisa kamu jadikan pilih sebagai HP yang cocok untuk game berat.

Jika kamu ada ingin menambahkan atau ada yang mau ditanyakan, silahkan tulis di kolom komentar ya. Terima kasih.

Setelah beli HP Gaming apakah kalian mencari rekomendasi Game Perang Offline di HP? Jika iya, simak di sini rekomendasinya: Game Perang Offline Android Terbaik di HP.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Related Articles

Back to top button