Apa Itu PC?
Semua orang yang tau komputer pasti sering denger kata PC, tapi sebenarnya apa itu PC sih? Terus apa fungsinya? Nah, berikut Sobat Mahir akan kami jelaskan mengenai apa itu PC dari pengertian PC, Fungsi PC, Komponen PC sampai dengan Sejarah PC lengkap.
Pengertian PC
Personal Computer atau yang biasa disingkat PC adalah seperangkat komputer yang dipakai secara pribadi atau oleh satu orang pengguna saja. PC biasanya bisa ditemukan di rumah, kantor, toko, dan di mana saja tempat yang mesti berurusan dengan komputer.
Fungsi PC
Fungsi dari PC tidak jauh beda dari komputer ataupun laptop yaitu Fungsi PC adalah untuk mengolah data yang diinput dan menghasilkan output berupa data atau informasi sesuai dengan keinginan pengguna PC tersebut.
Komponen PC
Ada 3 komponen penting dalam PC, berikut penjelasan singkatnya.
1. Hardware
Hardware adalah perangkat keras berupa komponen-komponen komputer yang secara fisik bisa dilihat, diraba, serta dirasakan. Hardware PC dibagi menjadi 5 bagian, antar lain:
- Input Device atau perangkat masukkan yaitu perangkat keras yang memberikan input atau masukan berupa perintah atau data untuk nantinya diproses kemudian dikeluarkan hasilnya oleh perangkat output / keluaran. Contoh perangkat ini adalah Keyboard, Mouse, Flashdisk, Scanner, Joystick, CD, DVD, Webcam, MicroSD dan yang lainnya.
- Process Device atau perangkat pemroses adalah perangkat keras yang berfungsi untuk memproses ataupun mengolah data atau informasi yang dimasukan oleh pengguna komputer dari perangkat masukan / input device. Contoh Process Device adalah Processor, CPU, RAM, Harddisk, Motherboard, VGA dan lain sebagainya.
- Output Device atau perangkat keluaran adalah perangkat keras yang digunakan untuk mengeluarkan hasil dari data atau informasi yang telah diproses oleh Process Device yang sebelumnya telah dimasukan oleh Input Device. Contoh Output Device adalah Monitor, Printer, Proyektor dan lain sebagainya.
- Storage Device atau perangkat penyimpan adalah perangkat keras yang digunakan untuk menyimpan data atau informasi yang ada di komputer baik menyimpan dalam jangka waktu sebentar ataupun panjang. Contoh Storage Device adalah Harddisk, RAM, Flashdisk, dan lain sebagainya.
- Peripheral Device atau peralatan tambahan adalah perangkat keras tambahan yang digunakan untuk membantu proses kerja komputer. Peripheral Device contohnya adalah WebCam, modem, scanner dan yang lainnya.
2. Software
Software adalah sebuah kumpulan data elektronik yang disimpan dan diatur oleh komputer dan berfungsi sebagai pemroses data ataupun perintah sehingga mendapatkan hasil dari menjalankan perintah. Software juga biasa disebut sebagai perantara yang menghubungkan atau menjembatani antara hardware dengan brainware yaitu perangkat manusianya.
Beda dengan hardware yang merupakan perangkat keras dan bisa dipegang, software sendiri adalah perangkat lunak yang tidak bisa dipegang alias tidak nyata. Software ada berbagai jenis, diantaranya berikut ini.
- Sistem Operasi atau Operating System adalah software yang digunakan untuk mengorganisasi atau mengkoordinasi semua komponen yang ada di komputer. Contoh sistem operasi adalah Windows, Linux, dan Macinthos atau MacOS.
- Program Aplikasi atau Application adalah software yang dibuat menggunakan bahasa pemrograman yang gunanya untuk membantu kerja atau proses pengolahan data atau informasi dalam komputer. Contoh program aplikasi adalah Microsoft Word, Microsoft Excel, Microsoft Powerpoint, Adobe Photoshop, SketchUp, dan lainnya.
- Utility adalah software yan digunakan untuk membantu sistem operasi menjalankan atau melakukan sesuatu dalam sistem operasi. Contoh software utility adalah Browser seperti Google Chrome dan Mozilla Firefox, lalu ada Anti Virus seperti Avast dan Avira, kemudian pemutar video atau musik seperti Windows Media Player dan Winamp, dan lain sebagainya.
- Bahasa Pemrograman atau Programming language adalah software yang digunakan sebagai bahasa atau intruksi standar untuk memerintah komputer. Contoh dari Software Bahasa Pemrograman adalah Visual Basic, C, C++, PHP, Pascal, Phyton, HTML, dan sebagainya.
- Game atau Permainan adalah software dalam komputer yang fungsinya sebagai sarana hiburan untuk menghilangkah kejenuhan atau kebosanan setelah melakukan dalam aktifitas dalam komputer ataupun aktifitas sehari-hari. Contoh software game dalam komputer adalah Game Solitare, FreeCell, Call of Duty, The SIMS, Zuma, Plants vs Zombie, dan lain sebagainya.
3. Brainware
Secara garis besar Brainware adalah manusia yang menggunakan komputer, yaitu setiap orang yang menggunakan komputer entah itu hanya menggunakan hardwarenya saja ataupun juga dengan softwarenya untuk mengoperasikan maupun memberi perintah pada komputer.
Kalau tidak ada brainware yang memakai komputer sudah dipastikan komputer tidak akan beroperasi atau bekerja. Ada beberapa jenis Brainware, diantaranya sebagai berikut:
- Operator yang merupakan pengguna yang tugasnya menjalankan serta melayani sistem ataupun peralatan yang kaitannya dengan komputer seperti misalnya menyiapkan data untuk diakses, merawat komputer dan sebagainya. Contoh operator adalah seperti Operator Pintu Masuk Tempat Wisata ataupun jalan tol, yang mana mereka memakai komputer untuk mengakses data dan melayani sistem.
- Programmer yaitu orang yang menguasai bahasa pemrograman program komputer serta bisa membuat dan menyiapkan program-program yang diperlukan atau membantu sistem komputer yang digunakan. Contoh programmer adalah para pembuat aplikasi atau software yang mereka menggunakan bahasa pemrograman seperti C++, Java, PHP dan lain sebagainya untuk membuat software bahkan game.
- Administrator adalah pengguna komputer yang tugasnya mengelola dan mengurus sistem operasi, data-data maupun program-program ada di komputer ataupun jaringan komputer dan yang lainnya juga. Contohnya admin komputer sebuah perusahaan yang mengelola data-data milik perusahaan yang ada di komputernya. Atau bisa juga seorang pemilik komputer pribadi yang mengurus segala sesuatu yang ada di komputernya. Bedanya dengan operator adalah kalau operator menjalankan program sesuai tugasnya, kalau administrator bisa menjalankan dan mengurus segala yang ada di komputer.
- Gamer adalah pengguna komputer yang memakai komputer untuk bermain komputer entah itu hanya untuk hiburan atau memang pekerjaannya sebagai pemain game yang mendapatkan penghasilan dari bermain game. Contohnya adalah Youtuber PewDiePie yang merupakan gamer dan menghasilkan pendapatan dari video-videonya saat bermain game diupload ke youtube.
Sejarah PC
Dilansir dari Wikipedia, istilah PC atau Personal Computer alias dalam bahasa Indonesianya adalah komputer pribadi pertama kali dipakai di majalah New Scientist pada tahun 1964 dalam sebuah artikel berseri yang judulnya “The World in 1984”. Dalam “The Banishment of Paper Work” yang ditulis oleh Arthur L. Samuel dari Pusat Penelitian Watson-nya IBM menulis, “Meskipun mungkin saja kita dapat memperoleh pendidikan di rumah melalui PC orang tersebut sendiri, sifat asli manusia tetap tak akan berubah.”
Generasi pertama dari Mikro Komputer mulai bermunculan sekitar pada tahun 1970-an. Tapi, tidak mempunyai kemampuan yang tinggi, dan kurang handal jika dibandingkan dengan komputer bisnis pada masa itu, jadi cuma dipakai oleh peminat komputer saja atau hanya untuk bermain game serta penggunaan bulletin board system.
Seperti pada komputer modern di Era Chip Silikon, PC juga menggunakan Mikro Prosesor sebagai Unit Pemroses Pusat. Mikro Prosesor yang pertama kali dipakai pada PC milik IBM yaitu Intel 4004 yang diproduksi pada tahun 1971.
Sampai sekarang komputer pribadi sudah banyak mengalami perubahan, dari hanya cuma bisa menjalan program tertentu saja sampai akhirnya bisa menjalankan berbagai program atau aplikasi yang butuh spesifikasi komputer tinggi.
Sampai saat ini komputer sudah mencapai pada Generasi kelima. Generasi ini ditandai dengan munculnya LSI. LSI atau Large Scale Integration sendiri adalah pemadatan ribuan microprocessor di dalam sebuah microprocesor pada masa sekarang ini. Di samping itu juga ditandai dengan adanya semi conductor serta microprocessor.
Gimana? Sekarang sudah paham kan apa itu PC dari mulai pengertiannya, fungsinya, komponennya, sampai dengan sejarahnya. Nah kalau kalian ada tambahan lain seputar PC atau Personal Computer, silahkan kalian tulis aja di kolom komentar bawah ya. Terima Kasih.
Sumber gambar postingan dan logo di thumbnail: Google Images & Google Icons