Set Top Box Luby Bagus Tidak, Ini Kelebihan dan Kekurangannya
Pada kesempatan kali ini, kita akan membahas mengenai Set Top Box Luby bagus tidak, ini kelebihan dan kekurangannya. STB sendiri merupakan alat atau perangkat tambahan yang digunakan untuk menghubungkan televisi non-digital dengan antena UHF. Setelah dihubungkan dengan antena UHF ini, sinyal digital yang ditangkap akan diubah menjadi gambar dan suara yang selanjutnya akan ditampilkan di TV non-digital.
Jenis atau merek dari perangkat STB ini pun beragam. Namun pada kesempatan kali ini, kita akan khusus membahas mengenai STB merek Luby.
Set Top Box Luby Bagus Tidak, Ini Kelebihan dan Kekurangannya
Seperti yang telah dijelaskan sebelumnya, kita akan melakukan review pada Set Top Box (STB) Luby, baik dari segi kelebihan dan kekurangannya. Informasi mengenai kelebihan dan kekurangan ini mungkin bisa menjadi pertimbangan bagi kamu yang hendak membeli dan menggunakan STB merek yang satu ini.
LINK PEMBELIAN STB LUBY 200 RIBUAN DI SHOPEE
Kelebihan STB Luby
Di bawah ini merupakan beberapa kelebihan atau keunggulan STB Luby yang bisa kamu dapatkan apabila menggunakan STB Luby, yaitu sebagai berikut.
1. Penggunaan mudah
Setelah memasang antena, selanjutnya STB Luby bisa diprogram atau diatur. Pengaturannya pun terbilang mudah karena kamu sebagai pengguna tidak akan dibingungkan dengan berbagai menu. Hanya akan ada beberapa menu saja serta kamu bisa memilih pencarian otomatis.
Dengan menggunakan menu pencarian otomatis ini, STB akan secara otomatis mencari channel selama kurang lebih 2-3 menit saja. Setelah menemukan channel-channel tersebut, channel juga akan tersimpan secara otomatis. Pencarian otomatis ini bisa dilakukan beberapa kali untuk menghindari channel tertentu yang tidak tertangkap atau pada saat ada perubahan antena.
2. Perangkat STB tidak mudah panas
Kelebihan STB Luby yang kedua adalah tidak mudah panas. Kondisi perangkat STB Luby tidak mudah panas bahkan setelah digunakan untuk menonton televisi dalam waktu lama. Kondisi perangkat hanya akan terasa hangat dan tidak sampai panas saat dipegang. Kelebihan perangkat yang tidak mudah panas ini biasanya banyak dicari karena perangkat yang mudah panas juga bisa merusak komponen yang di dalamnya sehingga perangkat bisa mudah rusak.
Walau begitu, apabila perangkat STB digunakan secara terus-menerus dalam waktu yang lama, perangkat pun lama-kelamaan akan terasa panas. Apalagi jika digunakan untuk menonton YouTube terlalu lama. Oleh karena itu, sebaiknya kamu menonton dalam jangka waktu sewajarnya agar perangkat tidak mudah panas sehingga komponen di dalamnya pun tidak mudah rusak.
3. Adanya dukungan Wi-Fi
Pada perangkat STB Luby, terdapat port adaptor Wi-Fi sehingga bisa dihubungkan dengan jaringan internet yang kamu gunakan di rumah. Apabila kamu menghubungkannya dengan Wi-Fi atau jaringan internet, maka kamu bisa menonton video yang ada di YouTube atau bahkan mengakses TikTok. Kamu mungkin juga bisa mengakses aplikasi lain yang membutuhkan sinyal internet.
Mengenai kelancaran video, hal tersebut tergantung pada sinyal Wi-Fi yang dimiliki. Perlu kamu ingat juga bahwa pada perangkat STB hanya ada port untuk Wi-Fi dan adaptor tidak disediakan bersama perangkatnya sehingga kamu perlu membelinya sendiri.
Selain beberapa keuntungan yang bisa didapat di atas, ada beberapa keunggulan lain yang bisa kamu dapatkan jika menggunakan perangkat STB merek Luby ini. Adapun beberapa kelebihan Set top box Luby lainnya dilansir dari website resmi Luby adalah sebagai berikut.
- Mendukung kualitas gambar dan video Full HD 1080P.
- Memori sebesar 4MP.
- Mendukung jaringan TV Digital DVB-T2, DVB-C dengan encode video MPEG-2 / MPEG-4 / H.264.
- Terdapat support untuk EGP / Teletex / Subtitle.
- Terdapat support untuk USR PVR.
- Terdapat support untuk EWS.
- Dilengkapi memori sebesar 32 Mbit.
- Terdapat 1x CVBS serta audio output di kanan atau kiri.
- Terdapat 1x port HDTV Output.
- Terdapat 2x USB port.
- Terdapat support untuk Wi-Fi Dongle.
- Terdapat support untuk IPTV.
- Dilengkapi beberapa aplikasi tambahan, seperti YouTube, YouTube Kids, TikTok, WeTV, Vidio, dan RSS Reader.
- Kualitas gambar bersih, jernih, tanpa semut, tidak berbayang, dan tidak bergoyang-goyang.
- Kualitas suara siaran lebih jernih dan tanpa noise.
- Tetap bisa menggunakan antena biasa atau antena UHF.
- Bisa digunakan untuk merekam siaran televisi.
- Tersertifikasi oleh Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) sebagai perangkat penerima siaran TV Digital.
Kekurangan STB Luby
Setelah membahas mengenai kelebihan dan keunggulan yang bisa didapat dari menggunakan perangkat STB Luby, selanjutnya kita akan membahas mengenai kekurangan dari perangkat STB Luby.
1. Harga agak mahal
Jika dibandingkan dengan beberapa perangkat STB lainnya, perangkat STB milik Luby ini terbilang sedikit mahal. Harganya sekitar Rp 215.000 sampai Rp 250.000 dengan kelengkapan sebagai berikut.
- 1 unit Set Top Box Luby
- 1 remote Set Top Box
- 2 unit baterai remote (ukuran AAA)
- 1 unit kabel RCA
- Buku panduan untuk menggunakan
- Kartu garansi
2. Jumlah channel yang didapat berbeda-beda
Jika membahas mengenai jumlah channel, channel yang didapat berbeda-beda tergantung dari lokasi pemasangan antena. Perangkat STB pun hanya berfungsi sebagai penangkap dan penyimpan sinyal saja. Ada pengguna yang bisa mendapatkan sekitar 23 channel, sedangkan pengguna lain hanya mendapat sekitar 12 channel saja.
Jumlah channel ini ditentukan dari lokasi pemasangan antena. Dengan kata lain, jumlah channel tidak hanya dipengaruhi oleh perangkat STB yang digunakan. Channel yang relatif sedikit ini menjadi salah satu kekurangan STB merk Luby.
3. Bahan casing terlalu tipis
Kekurangan STB Luby yang etrakhir yaitu bahan yang tipis. Kualitas material yang digunakan untuk membuat perangkat STB Luby terbilang kurang karena terlalu tipis. Karena bahan yang terlalu tipis ini, dikhawatirkan perangkat bisa mudah rusak atau penyok saat terjatuh atau tertimpa benda berat lainnya. Dengan kondisi ini, kamu harus mencarikan posisi yang sesuai dalam meletakkan perangkat STB untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan.
Itu tadi penjelasan mengenai Set Top Box Luby bagus tidak, ini kelebihan dan kekurangannya. Beberapa kelebihan dan keunggulan serta kekurangan yang sudah dijelaskan di atas mungkin bisa menjadi pertimbangan kamu apakah jadi menggunakan perangkat STB milik merek ini. Jika belum yakin, kamu mungkin bisa mencari spesifikasi perangkat lainnya terlebih dahulu dan membandingkannya sebelum membeli.
Beralihnya siaran tv analok dihapus . Tidak bisa nonton tv digital . Belum punya alat stb tv digital .